Kamu Hobi main futsal ? Ingin tim mu join di turnamen futsal bergengsi ? Siap adu teknik antar SD ? Nah, jika IYA maka sudah tepat karena ada turnamen keren yaitu Alego Futsal Festival di Depok.
Alego Futsal Festival di Depok
Turnamen ini tidak sekedar adu teknik atau skill melainkan juga sebagai ajang melahirkan dan menjadi wadah untuk tumbuhnya bibit-bibit unggul pemain muda di olahraga futsal. Sudah saatnya lahir pemain handal dari Kota Depok yang memang memiliki potensi dan dukungan sarana prasarana yang memadai.
Olahraga futsal untuk anak-anak sekolah dasar bisa dibilang adalah wadah untuk melahirkan para pemimpin yang sportif, disiplin, mampu bekerjasama,mampu mengambil keputusan dengan cepat dan tentunya menjadi ajang untuk adu bakat dan minat di dunia olahraga futsal.
Turnamen ini akan diadakan pada tanggal 20-21 Juli 2023 di DOM’S Arena – Cilodong Depok. Turnamen ini dibanjiri hadiah jutaan rupiah, aung pembinaan, hadiah untuk juara 1, 2, 3 dan 4. Tidak hanya itu ada hadiah spesial untuk top score, best player dan sertifikat. Dengan pendaftaran 275ribu per tim kamu sudah siap adu teknik. Berikut info detailnya:
- Pendaftaran paling lambat tanggal 13 Juli 2023
- Technical meeting pada tanggal 18 Juli 2023
- Menggunakan sistem gugur ganda sehingga peluang untuk unggul dan maju dibabak selanjutnya makin terbuka lebar
- Dibuka dengan 2 kategori SD yaitu kelas bawah (1,2 dan 3) dan kelas atas (4.5 dan 6)
- Info pendaftaran hubungi Khania (0818.0498.3493) dan Naurah (0857.7357.0552)
Dukungan dari Alego Sport
Alego Sport sebagai penyelenggara turnamen untuk futsal tingkat SD memang memiliki visi agar pembinaan dapat dimulai dari tingkat dasar yaitu untuk anak-anak usia sekolah dasar (SD) untuk wilayah Depok dan sekitarnya. Selain itu ini adalah wadah untuk menyalurkan minat serta bakat mereka di olahraga futsal melalui media kompetisi yang sportif, persahabatan, persaudaraan dan kesatuan di antara pemain futsal.
Dan yang tak kalah penting adalah bahwa event ini bertujuan untuk melatih kedisiplinan, kreatif, dinamis, berpikir cepat serta kompetitif. Dan soft skill tersebut tidaklah muncul tiba-tiba melainkan harus dilatih sejak dini.
Alego SPort juga ingin berperan dalam rangka melahirkan pemain-pemain yang dapat mewakili Kota Depok untuk kategori olahraga futsal.
Turnamen ini dikemas secara menarik baik saat kompetisi maupun hiburan dan bazar yang dapat meningkatkan semangat semua peserta lomba. Langsung ikuti turnamen ini dengan menghubungi tim Alego Futsal Festival di WA 0818.0498.3493.
Tidak hanya itu hadir juga event Alego Futsal Championship yaitu Turnamen futsal antar SMA/SMK dan sederajat untuk jakarta dan sekitarnya pad atanggal 21-24 Agustus 2023 di GOR Ciracas Jakarta Timur.
Saatnya tunjukkan bakat dan skill mu bersama Alego Futsal Festival. Datang dan jadilah JUARA